PRODESANEWS.COM | BENGKALIS- Dalam upaya menjaga kebersihan serta meningkatkan kewaspadaan bahaya banjir akibat selokan yang mapet ,TNI, Polri, Forkopimda, PWI Bengkalis, AJOI dan Relawan peduli sosial melaksanakan kegiatan gotong royong (goro) pembersihan parit primer dari simpang empat jl. Tandun, Jl. Antara, hingga simpang tiga jl. Pattimura, dan jl. Sudirman, Selasa (22/2/2022).
Dalam pelaksanaanya, tampak Komandan Kodim 0303/Bengkalis Letkol Endik Yunia H, selain inisiator pelaksana, Ia juga turun langsung membersihkan selokan parit yang terdampak banjir beberapa waktu lalu.
Kepada media ini, Letkol endik Yunia yang diwakili Letda Erli mengatakan bahwa kegiatan goro ini adalah saran rekan-rekan dari berbagai wadah yang ada di Bengkalis.
“Jadi ada saran dari Forkopimda bersama TNI-Polri bekerjasama relawan dan organisasi wartawan Bengkalis, untuk membersihkan sampah sisa-sisa banjir yang ada di selokan parit, supaya banjir untuk berikutnya tidak akan terjadi lagi,”kata Letda Inf Erli.
Erli juga menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya yang terdampak banjir kemaren, agar tidak membuang sampah sembarangan.
“Kami himbau kepada masyarakat agar jangan sembarangan buang sampah, dampak dari kecerobohan itu bisa mengakibatkan tersumbatnya saluran air,” ucapnya.
Hal serupa juga disampaikan oleh jurubicara Relawan Peduli Sosial Supendi, Ia mengatakan untuk pelaksanaan kerja bakti ini datang dari TNI dan Polri khususnya Kodim 0303/Bengkalis dan Polres Bengkalis mengajak untuk gotong royong.
“Kami bersama-sama turun ke lapangan untuk gotong royong ini, agar sisa-sisa sampah yang kena banjir kemarin itu bisa kita bersihkan agar kedepannya tidak terjadi banjir yang seperti kemarin lagi,” terang Jubir Relawan Peduli Sosial ini singkat.(rafii)